Transformers: Fall of Cybertron (Foto: Whatculture.com)
Seperti dilansir Whatculture, Kamis (29/3/2012), dalam sekuel kejatuhan Cybertron ini, gamer akan menyaksikan Autobots dan Decepticons melanjutkan pertempuran untuk menguasai planet asal mereka. Dikabarkan, permainan berakhir dengan pertempuran yang kemudian akan menghancurkan planet mereka sendiri.
Pengembang video game, High Moon Studios menempatkan ketelitian pada judul di sekuel ini agar para penggemar bisa merasakan kepuasan serta mendapatkan pengalaman bermain yang menantang dan menyenangkan. Kemajuan signifikan telah dilakukan oleh pengembang, seperti karakter di dalam game bisa bertransformasi sebanyak tiga kali. Misalnya, berubah dari prajurit infanteri menjadi jet, kemudian helikopter.
Sekuel Transformers Fall of Cybertron ini, kabarnya akan mengusung lingkungan dengan lebih luas dan memanjakan gamer untuk bisa menjelajahi wilayah di dalam game. Selain itu, melalui preview atau trailer video Game Transformers: Fall of Cybertron, tampak visualisasi maupun animasi bergerak dengan mulus. Hal ini menandakan kesiapan pengembang dalam merancang gameplay serta grafis yang terbaik.
Bocoran informasi yang sebelumnya terungkap, game ini dapat dimainkan dengan mode multiplayer, serta pemilihan jenis karakter seperti Titan, Infiltrator, Scientist dan Destroyer. Gamer juga diberikan opsi kustomisasi dengan membuat karakter Transformer sendiri, merubah tameng dada, fitur shader, pemilihan warna, dan sebagainya.
Game Transformers: Fall of Cybertron yang bergenre third-person shooter dan diterbitkan oleh Activision ini akan dapat dimainkan di konsol Xbox 360, Playstation 3 serta PC.
Sumber:Okezone.com
0 komentar:
Posting Komentar