ANDA beruntung memiliki rambut sehat. Pasalnya, rambut sehat juga menandakan bahwa Anda mempunyai kuku yang bebas dari masalah.
Seperti rambut, kuku dibuat dari keratin protein yang mengeras, yang berarti bahwa makanan yang membuat rambut indah juga membantu kuku tetap kuat. Protein memang diperlukan untuk pertumbuhan dan kekuatan kuku.
Sementara itu, seng membuat kuku jadi rapuh dan distorsi zat besi membuat kuku menjadi bentuk sendok. Sama seperti selenium dosis tinggi dapat menyebabkan rambut rontok, selenium terlalu banyak juga dapat menyebabkan kuku rapuh.
Meskipun banyak orang percaya bahwa suplemen kalsium membantu membangun kuku yang kuat, tapi tidak ada penelitian yang pasti tentang hal tersebut.
Para peneliti dari Selandia Baru meneliti efek kalsium pada kesehatan kuku. Hampir 700 wanita menopause mengambil 1.000 miligram kalsium setiap hari selama setahun. Pada akhir penelitian, para wanita melaporkan tidak ada perubahan dalam kekuatan kuku. Jadi, kalsium ternyata tidak berbuat banyak terhadap kekuatan kuku.
Kuku Anda adalah indikator yang baik dari keseluruhan kesehatan dan kualitas diet. Kuku cantik menunjukkan Anda makan dengan diet seimbang, kaya akan gizi makanan padat, seperti biji-bijian, protein tanpa lemak, dan rendah lemak produk susu.
Source:health.okezone
0 komentar:
Posting Komentar