Berita Terbaru :
Reason Bulughul Maram Five in One 150 Ibadah Ringan Berpahala Besar Cant See You, Cant Hear You, But Love You (Buku 1)

Selasa, 10 April 2012

Fakta Alpukat

19.18
detail berita
(Foto:goorme)
Fakta Alpukat~ALPUKAT memiliki tekstur lembut dan rasa tawar yang membuat buah ini bisa disajikan dalam berbagai olahan pencuci mulut. Bila Anda penyukanya, mungkin ada banyak hal belum diketahui seputar alpukat.

Berkat teknologi modern dan mudahnya alat transportasi, alpukat bisa dinikmati masyarakat penjuru dunia. Simak beberapa tips seputar alpukat, seperti dilansir The Daily Meal.

Bagaimana cara mematangkan alpukat?

Cara terbaik untuk mematangkan alpukat adalah menjaganya di ruangan bersuhu hangat saat disimpan di dapur. Bungkus alpukat dengan handuk atau kain serbet, bisa juga disimpan dalam keranjang di atas kulkas. Semakin hangat, alpukat akan cepat matang.

Bisakah alpukat disimpan dalam suhu dingin?
 

Bisa saja, alpukat disimpan pada suhu dingin, tapi jangan harap alpukat bisa matang. Waktu terbaik untuk mendinginkan alpukat adalah saat sudah matang, yang berguna mempertahankan kesegaran alpukat dalam beberapa hari saja. Sebab, suhu dingin akan menghentikan proses pematangan.

Bagaimana cara terbaik melepaskan biji alpukat?

Potong melingkar alpukat untuk membelahnya menjadi dua bagian. Jika alpukat sudah matang, maka yang Anda lakukan kemudian adalah memegang satu bagian alpukat di telapak tangan, sementara tangan yang lain mendorong biji secara perlahan dengan ujung pisau. Cara ini lebih aman daripada melepaskan biji alpukat dengan gerakan memutar keluar menggunakan pisau.
 
Jika masih ada sisa alpukat setengah bagian, bagaimana cara menyimpannya?


Gosok alpukat dengan sedikit air jeruk atau minyak pada bagian dagingnya lalu bungkus dengan plastik yang melekat pada alpukat. Pembungkus ini memungkinkan oksigen keluar sehingga alpukat tidak akan berubah warna menjadi cokelat. Jika daging alpukat tetap bagus, iris lapisan atasnya untuk mendapatkan daging alpukat berwarna hijau.



Sumber:Okezone.com

0 komentar:

Posting Komentar

 
Toggle Footer