Berita Terbaru :
Reason Bulughul Maram Five in One 150 Ibadah Ringan Berpahala Besar Cant See You, Cant Hear You, But Love You (Buku 1)

Selasa, 04 Juni 2013

Hewan Eksotis Penguasa Arktik

08.00
AyoReading: Hewan Eksotis Penguasa Arktik~Dinginnya suhu di daerah Kutub Utara ternyata tak melemahkan mental hewan-hewan berikut untuk tetap bertahan mendiami bagian bumi bersuhu paling dingin tersebut. Tidak percaya? Ya, langsung saja kita simak kisah dari hewan-hewan eksotis penguasa Arktik berikut ini:

1. Wolverine


Tunggu dulu. Ini bukanlah Wolverine yang menjadi tokoh fantasi dalam serial X-Men. Wolverine yang satu ini memang benar-benar ada di kutub utara. Namun Anda salah jika berpikir bahwa Wolverine adalah seekor hewan ganas layaknya serigala.Sebab makhluk yang satu ini merupakan salah satu spesies dari family musang. Bahkan ia lebih mirip dengan berang-berang sungai. Ia juga tak memiliki cakar logam layaknya Wolverine dalam film superhero. Namun, Wolverine yang satu ini memiliki cakar semitretractable yang sangat sering ia digunakan untuk menggali dan mendaki. 


2. Lynx Kanada
 

Lynx Kanada adalah spesies kucing yang kurang dikenal oleh masyarakat luas. Namun bentuknya tak jauh berbeda dengan kucing yang biasa kita temui. Lynx Kanada memiliki kaki panjang dan cakar yang luas untuk membuatnya berjalan lebih mudah untuk melalui salju yang tebal. Makanan utamanya adalah kelinci snowshoe, yang merupakan sepupu dari kelinci Arktik. Lynx Kanada pernah punah di Colorado pada tahun 1970-an. Namun beberapa tahun kemudian Lynx Kanada dikabarkan ada kembali di daerah ini. Menurut US Fish and Wildlife Service, saat ini Lynx kanada telah terdaftar sebagai binatang yang terancam punah di 48 negara.  


3. Angsa Tundra 


 
Angsa Tundra bermigrasi ke Alaska setiap musim semi untuk membangun sarang dan bertelur. Pada musim gugur, ia akan bermigrasi ke Timur Laut Amerika Serikat, tepatnya di sepanjang pantai Atlantik mulai dari North Carolina hingga ke Maryland. 


4. Kelinci Arktik


 
Kelinci Arktik dapat ditemukan di daerah Kutub Utara, yaitu di daerah Alaska, Kanada dan Greenland. Uniknya saat musim dingin, bulu tebal yang dimiliki oleh kelinci Arktik akan berubah menjadi putih hingga memungkinkannya untuk berbaur dengan salju. Namun saat musim panas tiba, bulu tebalnya tiba-tiba berubah menjadi cokelat keabu-abuan. Jika Anda ingin bertemu secara langsung oleh kelinci Arktik, Anda harus mengunjungi kawasan Arktik. Sebab hewan ini hanya dapat ditemukan di kawasan Arktik saja. Namun walaupun hanya dapat ditemukan di suatu wilayah tertentu, untungnya Kelinci Arktik tak dianggap sebagai spesies terancam atau hampir punah. 


5. Rubah Merah (Red fox)


 
Rubah Merah atau Red fox adalah mamalia karnivora. Rubah Merah dapat ditemui di Kanada, Alaska, Amerika Serikat, Eropa, Afrika Utara dan Asia, termasuk Jepang. Rubah Merah dikenalkan di Australia pada abad ke-19. Rubah Merah memiliki bulu merah kecoklatan yang sama seperti namanya. 


6. Paus Beluga (Paus Putih)


 
Paus Beluga atau Paus Putih (Delphinapterus leucas). Paus Beluga dapat ditemui di wilayah perairan laut kutub utara dan sekitarnya. Beluga merupakan salah satu dari 2 jenis paus dari familyMonodontidae bersama dengan Narwhal. Mamalia laut ini dikenal secara umum sebagai “kenari laut” karena ciri khas dari lengkingan suaranya yang tinggi. Panjang Beluga dapat mencapai 5 meter. Ia berwarna putih dan kepalanya berbentuk seperti buah melon.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Toggle Footer